Total Tayangan Halaman

Senin, 29 April 2019

Sadar Wisata

SEBUAH grup WhatsApp mengundang saya bergabung. Ternyata itu adalah grup komunitas yang ingin mengeksplor Riau. Terutama soal pariwisata. Saya senang bergabung di grup ini. Saya yakin anggota grup adalah orang yang peduli dengan pariwisata Riau. Ingin pariwisata Riau lebih maju.
     Saya yakin, tidak hanya satu grup ini yang peduli dengan potensi wisata Riau. Masih ada grup-grup lainnya yang ingin Riau maju bersama pariwisatanya. Salutlah tentunya buat teman-teman yang sudah menunjukkan kepeduliannya. Dua jempol buat sadar wisatanya. Mencurahkan ide-idenya dalam membangun pariwisata. Walau hanya dalam perbincangan grup. Dan tentu saja kita berdoa semoga perbincangan akan melahirkan sebuah implementasi di lapangan.
     Sadar wisata itu penting. Malah sangat penting diantara yang penting-penting lainnya dalam menata sebuah destinasi pariwisata. Indah betul tempatnya atau enak betul makannya, tapi kalau tak ada kesadaran pariwisata, hasilnya akan mengecewakan. Wisatawan akan kapok datang lagi.
     Kita bisa menularkan sadar wisata ini kepada masyarakat. Terutama di masyarakat yang berhadapan langsung dengan wisatawan. Membangun kenyamanan, berawal dari kesadaran wisata ini. Sadar akan penghormatan pada tamu. Sadar dengan keamanan tamu. Sadar dengan standar harga makanan. Dan tentu saja dengan bersama, kita bisa mewujudkan sadar wisata.(*)

Tidak ada komentar:

Desa Wisata versus Sate Danguang Danguang

DINGINNYA Lembah Harau, terusir oleh setongkol jagung bakar. Sebungkus sate, terhidang. Aromanya mengelitik perut. “Ini sate danguang dangua...